TEMA 1 : NABI MUHAMMAD SAW TELADANKU
Nabi Muhammad saw. Teladanku
Nabi Muhammad saw. teladan bagi seluruh umat manusia
Sikap Jujur Nabi Muhammad saw.
Nabi Muhammad saw. teladan bagi seluruh umat manusia
Sikap Jujur Nabi Muhammad saw.
Nabi Muhammad saw terkenal jujur dalam setiap perkataan dan perbuatannya.
Dengan kejujurannya, beliau mendapat gelar al-Amin.
Sejak kecil, Nabi Muhammad saw. memiliki sifat jujur.
beliau dikenal sebagai pedagang yang jujur, juga sebagai pemimpin yang jujur.
Nabi Muhammad saw. menyuruh kita selalu bersikap jujur.
Jujur kepada Allah swt., kepada diri sendiri, kepada orang tua, guru, dan semua orang.
SIKAPKU
Aku selalu berkata dan berbuat jujur
AYO BERNYANYI
Aku Anak Jujur
(Nada lagu: Pelangi-pelangi)
Jadi anak jujur dicintai Allah
jadi anak jujur kebanggaan Rasul
janganlah kau ragu dan janganlah bingung
jadi anak jujur pasti beruntung
MARI BERLATIH.....
A. Ayo Kerjakan
Amati dan ceritakan gambar di bawah ini !
Apa yang kamu lakukan apabila menemukan barang yang bukan milikmu?
B. Insya Allah Aku Bisa
Berilah tanda (√) di kolom ya atau tidak!
C. Ayo berlatih
1. Nabi Muhammad saw. adalah teladan bagi...
2. Nabi Muhammad saw. selalu jujur dalam... dan...
3. Berkat kejujurannya Nabi Muhammad saw. mendapat gelar...
4. Anak yang jujur akan....
5. Anak yang bohong akan...
Memiliki Perilaku Jujur sebagai praktik dan pemahaman
Jujur artinya benar. Benar dalam
perkataan dan perbuatan. Jujur berarti mengatakan sesuatu sesuai dengan
kenyataan. Tidak menambah dan tidak mengurangi. Perilaku jujur merupakan
perintah agama. Setiap muslim harus beprerilaku jujur. Perhatikan dan baca
dengan fasih firman Allah dalam surat Al-maidah ayat 119 berikut ini:
قَالَ ٱللَّهُ
هَٰذَا يَوۡمُ يَنفَعُ ٱلصَّٰدِقِينَ صِدۡقُهُمۡۚ لَهُمۡ جَنَّٰتٞ تَجۡرِي مِن
تَحۡتِهَا ٱلۡأَنۡهَٰرُ خَٰلِدِينَ فِيهَآ أَبَدٗاۖ رَّضِيَ ٱللَّهُ عَنۡهُمۡ
وَرَضُواْ عَنۡهُۚ ذَٰلِكَ ٱلۡفَوۡزُ ٱلۡعَظِيمُ
١١٩
119.
Allah berfirman: "Ini adalah suatu hari yang bermanfaat bagi
orang-orang yang benar kebenaran mereka. Bagi mereka surga yang dibawahnya
mengalir sungai-sungai; mereka kekal di dalamnya selama-lamanya; Allah ridha
terhadap-Nya. Itulah keberuntungan yang paling besar". ( Q.S
Al-Maidah/5:119)
Ayat
di atas memerintahkan kita untuk berbuat jujur. Orang yang jujur akan
mendapatkan keberuntungan baik di dunia maupun di akhirat. Allah Swt sayang
kepada orang yang jujur. Ketika di dunia dia akan disukai oranglian, mendapat
banyak teman dan saudara. Ketika di akhirat dia akan memperolah surga dari
Allah swt. Kejujuran akan membawa seseorang pada kebaikan.
Kita
harus jujur kepada semua orang, kepada orang tua, guru dan juga teman. Jika orang
tua meminta tolong membelikan sesuatu, maka uang kembaliannya harus kita
serahkan semua. Jika ibu guru bertanya kenapa kita tidak mengerjakan PR, kita
jawab dengan jujur.
Kebalikan
dari jujur adalah dusta atau bohong. Kita dilarang untuk berbohong baik dalam
ucapan maupun perbuatan. Anak yang suka berbohong akan rugi. Allah Swt tidak
akan menyayanginya.
Pendusta
juga tidak akan dipercaya oleh orang lain. Dia akan kesulitan mendapatkan
teman. Salah satu contoh perbuatan dusta adalah mencontek ketika ulangan. Perbuatan
ini akan merugikan diri sendiri dan orang lain.
Kita
harus mencontoh Nabi Muhammad saw. Beliau sangat dipercaya baik oleh kawan
maupun lawannya. Karena kejujuran beliau banyak orang tertarik masuk islam.
Intisari
1. Nabi
Muhammd saw. Mempunyai julukan Al-amin, artinya orang yang dapat dipercaya atau
jujur.
2. Kejujuran
akan membawa sesorang pada kebaikan
3. Orang
yang jujur akan disayang Allah dan juga manusia.
4. Allah
akan memberi surga di akhirat bagi orang yanag jujur.
إرسال تعليق
jangan lupa tinggalkan komentar